Polresta Sidoarjo Dorong Ketahan Pangan, Bhabinkamtibmas Waru Motivasi Warga Budidaya Kambing

Sidoarjo – Infosidoarjo.com –

Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional dan mewujudkan Asta Cita menuju swasembada pangan, Polresta Sidoarjo Polda Jatim melalui program “Polisi Cinta Petani” terus bergerak aktif di tengah masyarakat. Salah satu wujud nyatanya dilakukan oleh Aiptu Made, anggota Bhabinkamtibmas Desa Tropodo, Polsek Waru, Kabupaten Sidoarjo.

Pada Jumat (9/5/2025), Aiptu Made mengunjungi salah satu pekarangan warga di RT 2 RW 3 yang telah disulap menjadi lahan produktif untuk budidaya kambing. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Bergizi (P2B) yang saat ini digalakkan di wilayah Polresta Sidoarjo.

“Dari yang awalnya lahan tidur, kini jadi pekarangan produktif. Ini sangat baik untuk ketahanan pangan warga,” ujarnya usai mengecek kondisi ternak.

Selain memberikan motivasi, Aiptu Made juga mendorong pemilik ternak untuk terus menjaga kualitas perawatan hewan agar hasil panen lebih optimal. Budidaya kambing ini pun diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi warga lainnya untuk turut memanfaatkan pekarangan mereka demi meningkatkan kemandirian pangan keluarga.

Kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana akrab, tertib, dan penuh semangat. Situasi keamanan di wilayah juga terpantau kondusif berkat sinergi antara aparat dan masyarakat. (*Red)

Dilihat: 336

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari