KOTA, InfoSidoarjo.com – Suasana haru menyelimuti keberangkatan kelompok terbang (kloter) 20 jemaah haji asal Jawa Timur. Salah satu calon jemaah haji asal Kecamatan Taman, Sidoarjo, bernama Nur Fadilah, meninggal dunia dalam perjalanan udara menuju Madinah, Arab Saudi, Kamis (8/5) pagi.
Nur Fadilah tergabung dalam kloter SUB-20 dan berangkat dari Bandara Internasional Juanda menggunakan pesawat Saudi Arabia Airlines. Ia berangkat ke tanah suci dengan nomor penerbangan SV5323 menuju Bandara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdulaziz (AMAA), Madinah.
Kabar duka tersebut pertama kali diketahui dari unggahan mantan Menpora Imam Nahrawi di akun Instagram pribadinya, @nahrawi\_imam. Dalam unggahannya, Imam menyampaikan belasungkawa sekaligus mengenang sosok almarhumah yang tergabung dalam KBIH Rohmatul Ummah.
“Pagi ini di atas pesawat Saudi Arabia SV5323 jam 07.00-an waktu setempat, wafat Ibu Nyai Nur Fadilah, calon jemaah haji embarkasi SUB-20, asal Taman Sidoarjo yang tergabung di KBIH Rohmatul Ummah,” tulis Imam Nahrawi.
Ia menambahkan, almarhumah rencananya akan dimakamkan di Madinah, kota suci yang menjadi tujuan jutaan jemaah dari seluruh dunia.
“Semoga husnul khotimah dan insyaallah dimakamkan di Madinah Almunawwaroh, Kota Nabi Muhammad SAW. Alfatihah….” tandasnya. (*Red)